Niat Yakin Total Action Sukses

Setiap perbuatan pasti diawali dengan niat, dan niat adalah awal dari sebuah cita-cita, apa yang terlintas dalam hati itulah niat kita, Niat dan keinginan adalah sama. pasti didalam hati kita banyak sekali terlintas keinginan ini dan itu, tidak ada larangan untuk punya keinginan dan setiap orang pasti memilikinya. dan sekarang yang terpenting adalah bagaimana cara kita mewujudkannya.

Hal kedua setelah niat adalah yakin, karena Keyakinan adalah salah satu kunci untuk mewujudkan keinginan. jika kita sendiri tidak yakin dengan keinginan kita apakah akan terwujud atau tidak, yakinlah bahwa apa yang akan kita lakukan juga akan sia-sia, bagaimana kita bisa sukses sedangkan kita sendiri tidak yakin. apabila niat kita sudah mantap dan kita juga memiliki kayakinan kuat, InsyaAllah tinggal beberapa langkah lagi kita akan menuju tangga kesuksesan.

Setelah Niat dan yakin selanjutnya tinggal bagaimana kita merealisasikannya dalam wujud nyata, wujud nyata perbuatan dan langkah-langkah jitu yang disiapkan, jika semua rencana sudah matang tinggallah saatnya total action dalam menjalankan rencana untuk keinginan dan impian kita. Maksud dari total action adalah mengajarkan kita bahwa dalam berusaha kita tidak boleh mudah menyerah, barangkali kita pernah gagal dalam usaha, tapi jangan biarkan kegagalan itu melemahkan semangat kita tapi justru kegagalan harus kita jadikan pelajaran dan kita ambil hikmahnya dalam melakukan Action-action berikutnya, seperti kata pepatah bahwa kegagalan adalah guru yang paling berharga.

Jika semua hal diatas sudah kita lakukan, hal terakhir adalah kita serahkan semuanya hanya pada Yang Maha Kuasa, Karena DIA lah yang menentukan semuanya,, apakah apa yang kita inginkan tersebut memang sesuatu yang terbaik untuk kita atau tidak. Intinya dalam berusaha kita juga harus Berdo'a.


Posting Komentar

0 Komentar